Blog Edukasi PAUD – Kebijakan kurikulum Merdeka Belajar menghapuskan tes baca, tulis dan hitung sebagai syarat masuk SD. Hal ini diterima positif oleh masyarakat karena dianggap tidak ‘membebani’ masa kecil anak dengan sibuk belajar Bahasa dan Matematika. Namun, pertanyaannya adalah apakah memang belajar calistung menjadi momok atau beban bagi anak?
Pertanyaan mendasar bagi kita sebagai orang tua atau pendidik anak usia dini :
- Apakah belajar membaca, menulis, dan berhitung membuat anak kehilangan masa kecil yang bermain dan bahagia?
- Apakah pelajaran calistung pada usia TK dianggap terlalu dini?
- Apakah kenyataannya anak-anak benar-benar tidak perlu bisa calistung saat berada di jenjang SD?
Lalu, bagaimana pandangan menurut Maria Montessori mengenai hal ini?
Belajar Calistung itu Bukan Beban
Jika belajar calistung merupakan sebuah momok bagi anak, sewajarnya anak-anak tidak akan suka mempelajarinya. Namun, pada kenyataannya banyak anak yang tertarik belajar huruf dan angka di usia mereka yang belum lebih dari hitungan jari tangan kita.
Ketertarikan itu muncul dari dalam saat melihat dunia sekitar mereka yang banyak menampilkan simbol huruf dan angka.
Jika anak sudah menunjukkan ketertarikan seperti ini, maka belajar calistung (membaca, menulis, dan berhitung) tentu bukanlah beban melainkan hal yang menyenangkan.
Membaca, menulis, dan menghitung bisa menjadi hal yang sangat menyenangkan ketika dilakukan sesuai dengan tahap perkembangan anak.
Periode Emas Belajar Calistung Pada Area Bahasa
Tidak ada kata terlambat untuk belajar. Ya, itu benar. Namun, ada hal-hal yang menjadi mudah diserap dan dipelajari jika sesuai dengan periode sensitif yang sedang berjalan.
Menurut Maria Montessori, anak-anak pada usia 0-6 tahun sedang mengalami periode sensitif bahasa.
Perkembangan bahasa pada rentang usia ini terjadi begitu pesatnya. Dari bayi yang belum bisa berbicara, bertumbuh kembang menjadi anak yang mampu berbicara bahkan membaca dan menulis pada usia 6 tahun.
Anak tersebut bahkan menggunakan dua bahasa dan berbicara bahasa keduanya dengan fasih selayaknya penutur asli sekaligus dalam waktu 6 tahun.
Waktu yang terbilang cepat dibandingkan kita yang dulu belajar bahasa susah payah selama lebih dari 10 tahun.
Periode Sensitif Menulis
Secara umum, belajar calistung pada anak usia 3-4 tahun yang sedang mengalami periode sensitif menulis. Biasanya, anak-anak mulai tertarik memegang alat tulis dan bereksplorasi dalam penggunaannya.
Maria Montessori sendiri percaya anak-anak pada periode ini perlu diberikan kesempatan untuk menjelajahi kegiatan menulis dengan cara yang alami.
Eksplorasi tersebut bertujuan untuk memperkuat motorik halus pada jari mereka dan merasakan sensasi fisik yang diterima ketika menggunakan alat tulis, bukan berfokus pada menulis kata atau kalimat dengan benar.